Untuk mendapatkan Logo REI format *.PNG Hires silahkan unduh pada tautan berikut : https://bit.ly/logo_rei_png
Untuk mendapatkan Logo REI format *.JPG Hires silahkan unduh pada tautan berikut : https://bit.ly/logo_rei_jpg
PANDUAN PERBANDINGAN CAMPURAN WARNA LOGO REALESTAT INDONESIA :
- Cyan: 100 (Warna Kelopak Luar, Tulisan REALESTAT INDONESIA dan Kelopak Dalam)
- Magenta: 60, Yellow: 100 (Warna Lingkaran Dalam)
DASAR PEMIKIRAN WARNA LOGO REALESTAT INDONESIA :
Arti Warna yang membentuk keseluruhan Logo REALESTAT INDONESIA
- Warna Cyan melambangkan lingkungan dan alam Indonesia.
- Warna Orange melambangkan bumi (earth color), kehidupan dan aktivitas kerja.
DASAR PEMIKIRAN BENTUK LOGO REALESTAT INDONESIA :
Arti Bentuk dan Gambar yang membentuk keseluruhan Logo REALESTAT INDONESIA
- 4 Kelopak Bunga Bagian Luar melambangkan kebersamaan dan kesatuan unit organisasi, dan bunga yang sedang mekar dan berkembang sempurna, yang juga berarti bahwa REALESTAT INDONESIA sebagai wadah persatuan perusahaan realestat di Indonesia bersatu dan bersama-sama mengembangkan dan membangun negeri ini.
- Lingkaran bagian tengah melambangkan keutuhan, kesempurnaan, dan fokus pada bidang pekerjaan properti sebagai bidang yang digeluti oleh REALESTAT INDONESIA sebagai organisasi persatuan perusahaan realestat.
- Kelopak dan lingkaran kecil bagian tengah melambangkan kepala putik bunga yang akan menjadi benih tanaman baru nantinya, yang juga berarti bahwa REALESTAT INDONESIA akan terus bertumbuh dan berkembang.