Berita

REI Raih Penghargaan Mitra Terbaik Kempupera

Administrator | Kamis, 07 Desember 2017 - 15:13:09 WIB | dibaca: 22527 pembaca

Ketua Umum DPP REI Soelaeman Soemawinata

JAKARTA-Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kempupera) memberikan apresiasi tinggi kepada Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia (REI) sebagai Mitra Terbaik 2017 atas kontribusi asosiasi pengembang terbesar di Indonesia ini, dalam mendukung percepatan Program Sejuta Rumah (PSR) yang digalakkan pemerintah.

Penghargaan tersebut, diserahkan langsung oleh Menpupera, Basuki Hadimuljono, kepada Ketua Umum DPP REI, Soelaeman Soemawinata, dalam puncak peringatan Hari Bakti PU ke-72 tahun 2017 di kantor Kempupera, Jakarta.

Menurut Soelaeman, dalam setahun terakhir pihaknya telah menerima sejumlah penghargaan dari berbagai lembaga dan media massa terkait dengan komitmen dan sumbangsih yang sudah dilakukan REI dalam mendorong pembangunan rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Penghargaan dari pemerintah ini, lanjut dia, membuat apresiasi terhadap peran asosiasi tersebut semakin sempurna.

"Penghargaan dari pemerintah ini menjadi satu kebanggaan dan kehormatan bagi pengurus REI baik di pusat maupun di daerah yang sudah bekerja keras melayani anggota. Juga menjadi persembahan kepada seluruh anggota REI se-Indonesia yang telah bekerja keras berpartisipasi mensukseskan program sejuta rumah untuk rakyat," kata pria yang akrab disapa Eman ini.

Menurutnya, penghargaan ini diharapkan menjadi pendorong dan motivasi bagi anggota REI di tahun-tahun berikutnya untuk bekerja keras dalam mensukseskan program strategis pemerintah di bidang perumahan rakyat, sekaligus memajukan industri properti.

SUMBER: Beritasatu.com