INFO DPD REI

Bank NTT dan REI NTT Tawarkan Rumah Komersil, Bunga Subsidi

Administrator | Senin, 13 Juli 2020 - 14:32:15 WIB | dibaca: 450 pembaca

Foto: Istimewa

KUPANG - Banyak keuntungan dalam program new normal, ada subsidi dari bank NTT dan REI NTT untuk rumah komersil. Dua tahun pertama subsidi bunga 6,75 persen dan tiga tahun berikutnya 8,75 persen. Subsidi yang diberikan selama lima tahun yang bisa didapat oleh masyarakat.

Kepala Kantor Cabang Bank NTT Oelamasi, Boy Nunuhitu, Sabtu (27/6/2020), menyampaikan beberapa waktu kedepan akan  digelar mini expo REI NTT dan bank NTT di Polda, Korem dan Sinode GMIT.

Ditempat itu, kata Boy, akan diperkenalkan promo New Normal dan juga subsidi bunga berlaku di seluruh kantor bank NTT. Namun untuk program new normal hanya di bank NTT Oelamasi karena lokasi new normal hanya ada di kabupaten Kupang. 


Dikatakannya ini adalah kesempatan bagi masyarakat karena hanya dengan Rp15 juta 80 ribu, konsumen sudah mendapatkan motor dan rumah. "Ini sangat menarik, masyarakat bisa segera ambil kesempatan ini. Bank NTT sangat siap mengakomodir ini," tuturnya

Sampai saat ini, lanjutnya, kuota FLPP tinggal puluhan unit saja sehingga, Bank NTT dan REI telah mengusulkan penambahan kuota di pusat. 

"Ini kesempatan bagi masyarakat NTT khususnya kota dan kabupaten Kupang untuk mendapatkan promo New Normal untuk mengejar target dan kuota, bahkan tadi malam Bank NTT masih ada realisasi FLPP yang  cukup banyak.Terima kasih sejahtera group dan MPM untuk turut serta merumahkan masyarakat dengan melayani lebih sungguh," katanya.

PIC MPM Kupang, Kadek Adi juga mengucapkan terima kasih karena telah mempercayakan MPM Motor untuk memperlancar kerja sama ini. "MPM urut bergembira bisa jadi bagian dari kerja sama ini khususnya di era new normal untuk menggerakan ekonomi NTT," ujarnya.

Kata Kadek, unit yang disediakan sudah dikenal irit, bandel dan harga jual tinggi, hingga cocok dengan promo perumahan. 

"Semoga kerja sama ini berjalan dengan baik," katanya. 

Sumber: